HARIAN UMMAT | PAPUA — Peringatan hari lahir PPP ke-50 DPW AMK Papua adakan Tasyakuran berupa khataman Al-Qur'an yang berlokasi di gedung sekretariat DPW PPP Provinsi Papua, belum lama ini.
Tasyakuran tersebut di hadiri DPW PPP Papua dan seluruh sayap partai (AMK, GPK, GMPI), Ketua DPW PPP Papua, Ketua Majelis Pertimbangan, Ketua Majelis Syariah, dan Ketua Dewan Pakar PPP Papua.
Menurut Ketua PW AMK Provinsi Papua Sumardi, AMK Papua siap menjadi garda terdepan dalam memenangkan PPP Papua pada Pemilu 2024.
"Sebagian cita-cita dan harapan kita bersama bahwa 2024 kita kembalikan kejayaan PPP," tandasnya.
Di tempat yang sama Ketua DPW PPP mengajak semua sayap partai untuk meningkatkan sinergitas menuju kontestasi Politik 2024. (Suhirman)